Rabu, 08 Mei 2013

Htc one Kamera ultrapixel,gambar ultrajemih

Setelah menapaki awal tahun dengan butterfly ,htc kembali menghadirkan ponsel berlayar fullhd bertajuk htc one.mengandalkan teknologi kamera ultrapixel yang sanggup menangkap cahaya objek hingga tiga kali lebih banyak ,htc juga melengkapi one dengan segudang fitur canggih dalam balutan body full metal onebodi.disisi lain , htc juga memperhatikan kenyamanan pengguna dalam berkomunikasi dengan penggunaan mikrofon ganda yang dapat meningkatkan kejernihan suara yang dihasilkan terutama saat ponsel dipakai di lingkungan yang ramai.

Desain

sebagai vendor ponse yang fokus dalam menghadirkan perangkat berdesain premium ,htc masih setia dengan material metal yang dikombinasikan dengan bahan kaca .mengusung desain unibodi,baterai htc one tentu saja tidak akan dapat diganti .htc one juga tidak memiliki slot kartu memori.

Display

sektor layar tentu saja menjadi bagian paling penting dari htc one
resolusi full hd diatas bentang layar 4,7 inci miliknya membuat layar htc one memiliki kepadatan piksel hingga 470 ppi.dengan lapisan kaca antigores generasi kedua gorilla glass, anda tak perlu khawatir ketika memasukan ponsel ini dalam kantong celana meski tanpa casing pelindung sekalipun .layar super lcd3 yang dimilikinya menyuguhkan sudut penglihatan yang lebar serta tampilan yang jernih saat dipakai diluar ruangan.

diatas layar htc one terdapat led yang menyala merah saat ponsel sedang di-charge.sementara dibawah layarnya ,hanya terdapat dua tombol sentuh home dan back.untuk menyisipkan kartu sim ,anda dapat menggunakan bantuan sim card eject pin yang disertakan dalam paket penjualan.

untuk menyalakan ponsel ,anda cukup menekan tombol power diatas bodi yang letaknya berdampingan pula dengan port audio 3,5 mm.slot kartu sim diletakkan di sisi kiri, sementara tombol pengatur volume berada di ruas kanan.

Hardware

sebagai ponsel kelas atas tahun 2013 ,pembekalan prosesor quadcore tentu sudah menjadi keharusan .dengan dukungan clock speed 1,7 ghz serta ram sebesar 2gb,kinerja htc one memang terasa sangat mulus selama dalam pengujian oleh pulsa.

dengan layar luas serta resolusi tinggi tentu akan membuat komsumsi daya baterai pada htc one melonjak.beruntung htc one telah dilengkapi mode penghematan daya guna memperpanjang waktu siaga baterai 2300mah miliknya.

Os dan ui

dengan kustomisasi kelas berat ,pengguna htc tentu akan merasa bingung dengan tampilan antarmuka yang disandangnya.langsung hadir dengan os jelly bean yang dihiasi dengan htc sense 5.0,htc telah melakukan perombakan besar dari segi tampilan yang jauh berbeda dari antarmuka sense versi sebelumnya.

pada sense 5.0 ini htc memperkenalkan blinkfeed yang menyuguhkan konten favorit secara realtime langsung dari homescreen.selain konten dari situs berita dan jejaring sosial ,anda juga dapat memilih konten lokal indonesia untuk ditampilkan di panel paling kiri homescreen.sekilas tampilan blinkfeed nemang mirip dengan flipboard yang mengumpulkan informasi dari ratusan situs berbeda.

seluruh konten blinkfeed dapat langsung anda bagikan ke facebook .htc one sendiri memiliki 3 panel homescreen yang secara deafault terdiri dari blinkfeed,panel kosong serta kakulator.

kamera

dengan teknologi ultrapixel ,htc menawarkan ukuran per piksel yang tiga kali lebih besar dari ukuran per piksel kamera beresolusi 12mp .akan tetapi dengan ukuran chip yang sama dengan chip milik kamera 12mp,maka tidak  mengherankan bila pada akhirnya besaran resolusi yang diusung harus dipangkas hingga sepertiganya.menggunakan sensor berdiagonal 1/3" serta apperture 2.0,kamera htc one sanggup menghasilkan gambar yang memuaskan dalam kondisi cahaya yang sangat redup.dengan rasio pengambilan gambar dan video yang sama ,anda juga dapat membuat video dari kumpulan gambar yang dihasilkan menggunakan aplikasi video highlights.

beralih ke perekam video ,optical image stabilization yang diusungnya memungkinkan pengguna untuk mendapatkan gambar yang bebas goyang.dengan adanya fitur hdr pengguna bisa menangkap detail pada video meski kondisi backlight sangat terang ataupun dalam kondisi pencahayaan redup.

internet dan konektivitas

htc one hadir dengan pilihan konektifitas lengkap yang disesuaikan dengan kondisi indonesia.dengan dukungan jaringan hsdpa memungkinkan anda untuk mengakses internet berkecepatan tinggi hingga 42mbps.dengan dukungan browser bawaan serta chrome mobile ,anda dapat menjelajah situs dalam mode mobile atau desktop.browser bawaan htc one sanggup membuka halaman hingga 16 tab.

untuk pilihan transfer data selain menyediakan bluetooth,anda juga dapat menggunakan dlna,nfc serta kabel micro usb 2.0 yang mendukung mhl adapter.

benchmark

dengan peningkatan kecepatan prosesor dari 1,5 pada butterly nenjadi 1,7ghz pada htc one tentu membuat performanya melonjak tinggi.bila dibandingkan dengan xperia z yang baru saja kami uji, htc one sanggup mengumpulkan skor lebil tinggi.
pengujian dengan antutu mengumpulkan skor 23345 . dari grafik , peringkat htc one hanya berada setingkat dibawah samsung galaxy siv.sementara skor tes dengan quadrant standard menghasilkan poin sebesar 12226 .

sumber Tabloid Pulsa

Htc one Kamera ultrapixel,gambar ultrajemih Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar